TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 43:14

Konteks
43:14 Allah Yang Mahakuasa t  kiranya membuat orang itu menaruh belas kasihan u  kepadamu, supaya ia membiarkan saudaramu yang lain itu beserta Benyamin kembali. v  Mengenai aku ini, jika terpaksa aku kehilangan anak-anakku 1 , biarlah juga kehilangan! w "

Kejadian 43:1

Konteks
Saudara-saudara Yusuf pergi ke Mesir untuk kedua kalinya
43:1 Tetapi hebat sekali kelaparan di negeri itu. r 

1 Samuel 19:5

Konteks
19:5 Ia telah mempertaruhkan nyawanya u  dan telah mengalahkan orang Filistin itu, dan TUHAN telah memberikan kemenangan v  yang besar kepada seluruh Israel. Engkau sudah melihatnya dan bersukacita karenanya. Mengapa engkau hendak berbuat dosa terhadap darah orang yang tidak bersalah w  dengan membunuh Daud tanpa alasan?"

1 Samuel 19:2

Konteks
19:2 sehingga Yonatan memberitahukan kepada Daud: "Ayahku Saul berikhtiar untuk membunuh engkau; oleh sebab itu, hati-hatilah besok pagi, duduklah di suatu tempat perlindungan dan bersembunyilah q  di sana.

1 Samuel 10:12

Konteks
10:12 Lalu seorang dari tempat itu menjawab: "Siapakah bapa mereka?" --Itulah sebabnya menjadi peribahasa: Apa Saul juga termasuk golongan nabi? l 

Lukas 9:24

Konteks
9:24 Karena barangsiapa mau menyelamatkan nyawanya, ia akan kehilangan nyawanya; tetapi barangsiapa kehilangan nyawanya 2  karena Aku, ia akan menyelamatkannya. l 

Kisah Para Rasul 20:24

Konteks
20:24 Tetapi aku tidak menghiraukan nyawaku sedikitpun 3 , o  asal saja aku dapat mencapai garis akhir p  dan menyelesaikan pelayanan q  yang ditugaskan oleh Tuhan Yesus kepadaku r  untuk memberi kesaksian tentang Injil kasih karunia s  Allah.

Kisah Para Rasul 21:13

Konteks
21:13 Tetapi Paulus menjawab 4 : "Mengapa kamu menangis dan dengan jalan demikian mau menghancurkan hatiku? Sebab aku ini rela bukan saja untuk diikat, tetapi juga untuk mati g  di Yerusalem oleh karena nama Tuhan Yesus. h "

Roma 16:4

Konteks
16:4 Mereka telah mempertaruhkan nyawanya untuk hidupku. Kepada mereka bukan aku saja yang berterima kasih, tetapi juga semua jemaat bukan Yahudi.

Filipi 2:30

Konteks
2:30 Sebab oleh karena pekerjaan Kristus ia nyaris mati dan ia mempertaruhkan jiwanya untuk memenuhi apa yang masih kurang dalam pelayananmu kepadaku. o 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[43:14]  1 Full Life : JIKA TERPAKSA AKU KEHILANGAN ANAK-ANAKKU.

Nas : Kej 43:14

Ketika Israel melihat bahwa ia tidak berdaya untuk mengubah situasi yang buruk itu, satu-satunya tindakan yang dapat dilakukan adalah menyerahkan anak-anaknya kepada Allah, berdoa memohon kemurahan dan mempersiapkan diri untuk menghadapi yang terburuk. Ia rela menerima kehendak Allah sekalipun itu berarti kehilangan anak-anaknya dan menderita. Akan tetapi, ketika semua ini berakhir, Israel mengakhiri hidupnya dengan bersukacita di dalam Allah dan percaya kepada Dia yang telah menuntun hidupnya selama ini.

[9:24]  2 Full Life : BARANGSIAPA KEHILANGAN NYAWANYA.

Nas : Luk 9:24

Menjadikan pencapaian kebahagiaan dan kesenangan sebagai sasaran hidup kita lebih daripada hidup di dalam kehendak Allah dan prinsip-prinsip-Nya akan berakhir dalam kekecewaan dan kerugian. Meninggalkan jalan-jalan kita sendiri untuk hidup dalam persekutuan dengan Yesus, sambil melandaskan hidup kita atas ajaran Firman-Nya, berarti menemukan hidup dan sukacita sejati, sekarang ini dan selamanya.

[20:24]  3 Full Life : AKU TIDAK MENGHIRAUKAN NYAWAKU SEDIKITPUN.

Nas : Kis 20:24

Yang terutama diperhatikan Paulus bukanlah mempertahankan hidupnya; yang paling penting baginya ialah bahwa ia dapat menyelesaikan pelayanan yang dipercayakan Allah kepadanya. Di manapun tugas itu berakhir, bahkan dengan mengorbankan nyawanya, ia akan menyelesaikan pelayanannya dengan sukacita dan doa agar "Kristus dengan nyata dimuliakan di dalam tubuhku baik oleh hidupku, maupun matiku" (Fili 1:20). Bagi Paulus, hidup dan pelayanan bagi Kristus adalah sama dengan perlombaan yang harus diikuti dengan kesetiaan mutlak bagi Tuhannya (bd. Kis 13:25; 1Kor 9:24; 2Tim 4:7; Ibr 12:1).

[21:13]  4 Full Life : PAULUS MENJAWAB.

Nas : Kis 21:13

Kehendak dari mayoritas, dan bahkan keinginan suara bulat dari saudara-saudara seiman yang mengasihi belum tentu adalah kehendak Allah. Paulus tidak acuh tak acuh terhadap permohonan dan tangisan teman-temannya; namun ia tidak mungkin mengubah maksudnya yang tetap untuk bersedia dipenjarakan dan bahkan mati bagi Tuhan Yesus Kristus.



TIP #05: Coba klik dua kali sembarang kata untuk melakukan pencarian instan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA